FKP Universitas Udayana Jajaki Kerja Sama Riset dan Studi Lanjut dengan Florida Institute of Technology
Fakultas Kelautan dan Perikanan (FKP) Universitas Udayana menerima kunjungan akademik dari Prof. Dr. Pallav Ray, Professor bidang Meteorology pada Departemen Ocean Engineering & Marine Sciences, Florida Institute of Technology. Kegiatan ini menjadi langkah awal penjajakan kerja sama strategis dalam bidang riset, pendidikan pascasarjana, serta penguatan kapasitas dosen dan mahasiswa.
Dalam sesi perkenalan, Prof. Dr. Pallav Ray menyampaikan bahwa fokus utama penelitiannya berada pada physical meteorology, dengan riset terkini yang menitikberatkan pada kondisi meteorologi di kawasan ekuatorial, termasuk Indonesia, Malaysia, dan wilayah sekitarnya. Topik ini dinilai sangat relevan dengan karakteristik Indonesia sebagai negara kepulauan tropis.
Pertemuan dilanjutkan dengan perkenalan dari Prof. Karang, Prof. Nuarsa, serta Eka, yang sekaligus menyampaikan gambaran umum Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana, mencakup bidang keilmuan, kegiatan riset, serta potensi kolaborasi internasional yang sedang dan akan dikembangkan.
Pada sesi diskusi, Prof. Dr. Pallav Ray menjelaskan bahwa peluang studi lanjut (Master dan Doctoral/PhD) di Florida Institute of Technology sangat terbuka bagi mahasiswa internasional, termasuk dari Indonesia. Tantangan utama yang dihadapi adalah aspek pendanaan, sehingga calon mahasiswa disarankan untuk memperoleh beasiswa dari Indonesia. Beberapa program studi yang dinilai relevan antara lain Marine Biology, Environmental Science, dan Meteorology.
Selain peluang studi lanjut, diskusi juga menyoroti peluang kerja sama riset yang sangat potensial, antara lain:
- Monitoring Harmful Algal Blooms (HABs)
- Hidrologi
- Pemodelan cuaca
- Pemodelan kebakaran liar (wildfire modeling)
- Energi terbarukan
Mayoritas analisis data dalam riset-riset tersebut telah memanfaatkan Artificial Intelligence (AI) dan machine learning, yang dikembangkan secara mandiri oleh mitra industri dan memiliki tingkat akurasi yang sangat tinggi.
Terkait aksesibilitas data, Prof. Dr. Pallav Ray menjelaskan bahwa sebagian besar data bersifat berbayar. Namun demikian, terdapat dua opsi strategis yang dapat ditempuh, yaitu:
- Data dapat diakses melalui BRIN karena telah memiliki kerja sama;
- Apabila FKP Universitas Udayana memiliki data mentah, tim Prof. Ray bersedia membantu proses analisis dan menyediakan hasilnya.
Dalam penyampaiannya, Prof. Karang dan Prof. Nuarsa menegaskan bahwa riset monitoring HABs sangat berpotensi untuk diimplementasikan di Bali, salah satunya di Danau Batur. FKP Universitas Udayana juga menyatakan kesiapan untuk mendukung keterlibatan dosen dan mahasiswa dalam kegiatan riset kolaboratif. Selain itu, peluang studi lanjut hingga jenjang Doctoral/PhD di Florida Institute of Technology dinilai sangat strategis bagi pengembangan kapasitas dosen muda FKP.
Sebagai tindak lanjut, FKP Universitas Udayana secara resmi mengundang Prof. Dr. Pallav Ray untuk berkenan memberikan short course, menjadi guest lecture, atau keynote speaker, baik secara luring maupun daring, mengingat relevansi tinggi topik penelitiannya dengan bidang kelautan dan perikanan. Undangan tersebut disambut positif, dan Prof. Dr. Pallav Ray menyatakan kesediaannya untuk berkontribusi.
Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan cinderamata dari kedua belah pihak sebagai simbol penguatan hubungan akademik dan komitmen kerja sama ke depan.


UNIVERSITAS UDAYANA