PENGABDIAN SOSIAL TAHUN 2019
Pengabdian Sosial 2019 merupakan kegiatan pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana yang merupakan agenda program kerja dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana dan merupakan kegiatan pembuka dari rangkaian Marine and Fisheries Festival (MAFFEST) tahun 2019. Kegiatan Pengabdian Sosial ini terdiri dari 3 acara utama yaitu pemberian materi, sunat massal, dan donor darah. Selain itu, di kegiatan Pengabdian Sosial 2019 juga terdapat hiburan dan games. Pada acara pemberian materi diisi oleh pembicara yang berbeda-beda, sunat massal oleh Rumah Sunat Al-Ikhwan serta donor darah dari PMI Rumah Sakit Sanglah.
Kegiatan Pengabdian Sosial tahun 2019 bertemakan “Bersama Menciptakan Masyarakat Sehat Seiring Dengan Arus Pasang Surut Globalisasi†yang dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 05 Oktober 2019 bertempat di Pangkalan TNI AL Sesetan, Denpasar. Pada pukul 07.00 WITA,
pendaftaran untuk peserta dan undangan sudah mulai dibuka. Pada saat registrasi, baik peserta maupun undangan diberikan konsumsi dan diarahkan menuju tempat duduk masing-masing peserta dan undangan. Pada pukul 08.00 WITA, acara dimulai dengan beberapa sambutan yang dibawakan oleh MC kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta pembacaan doa. Setelah pembacaan doa, dilanjutkan dengan laporan kegiatan oleh Ketua Pengabdian Sosial 2019, Edi Purwanto, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua MAFFEST 2019, Indah Nurtira, dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana, I Made Yunarta. Pada pukul 08.20 WITA, dilakukan pembukaan Pengabdian Sosial secara resmi dengan pemukulan gong oleh Ketua Pengabdian Sosial 2019, Ketua MAFFEST 2019, dan Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana.
Pada pukul 08.30 WITA, dilakukan Pemberian Materi pertama yang diberikan oleh Bapak Ndaru Ismarto, S,ip., MM selaku Kepala Pangkalan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Benoa yang berisikan tentang pengenalan PSDKP dan pentingnya menjaga ekosistem laut dari bahaya yang ditimbulkan oleh alam maupun oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. Pada pemberian materi yang dibawakan oleh Kepala PSDKP memberikan kesempatan sebanyak 3 pertanyaan kepada peserta Pengabdian Sosial 2019. Setelah memberikan materi, pemateri diberikan sertifikat oleh Ketua Pengabdian Sosial 2019 dan juga pemberian hadiah pada tiga orang penanya. Pada pukul 09.00 WITA, dilanjutkan oleh pembicara kedua yang kali ini dibawakan oleh dr. Heri Wahyudi, S.Ked. selaku dokter di Rumah Sunat Al-Ikhwan mengenai sunat massal serta mengenai perawatan setelah dilakukan sunat dan dilanjutkan dengan pemberian sertifkat pembicara setelah pengisian materi. Pada pukul 09.15 WITA, dilakukan sosialisasi oleh PMI mengenai pentingnya donor darah dan prosedur yang akan dilakukan sebelum maupun selama donor darah berlangsung.
Setelah sosialisasi oleh PMI, acara utama diberlangsungkan secara bersamaan yaitu sunat massal dan donor darah. Sunat massal diikuti oleh 8 orang peserta yang sebagian besar adalah anak-anak dan donor darah diikuti sebanyak kurang lebih 40 orang yang berasal dari warga Fakultas Kelautan dan Perikanan dan juga khalayak umum. Selain itu, berlangsung juga pemaparan materi tentang Sex Education yang dibawakan oleh dr. Priscilla Dwi Anggita. Materi ini berisi beberapa poin penting yaitu penjelasan organ-organ sexual, penyakit, dan HIV/AIDS. Dalam sesi pemaparan materi Sex Education ini juga terdapat sesi tanya jawab. Setelah materi tentang Sex Education, diadakan pemutaran video tentang Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana dilanjutkan dengan hiburan serta games berhadiah yang diikuti oleh seluruh peserta Pengabdian Sosial 2019.
Acara dilanjutkan dengan pemaparan tentang pengolahan sampah yang benar oleh Marine Debrise Guard Udayana yang diwakili oleh Putu Bagaskara Windia Prayoga dan I Gede Agus Novanda. Pemaparan materi pengolahan sampah ini juga disertai oleh sesi tanya jawab. Setelah itu, dilanjutkan kembali dengan games dan hiburan terakhir. Lalu, dilanjutkan dengan penyerahan plakat pada pihak Pangkalan TNI AL Denpasar dan acara Pengabdian Sosial 2019 ditutup dengan MC performance.
UDAYANA UNIVERSITY