BERITA KEGIATAN WORLD OCEAN DAY 2017
World Ocean Day merupakan hari laut sedunia yang jatuh pada tanggal 8 Juni. Dalam World Ocean Day 2017 Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana mengangkat tema Easy Step to Save Human Life yaitu kegiatan penyelamatan dasar dan pertolongan pertama di laut sebagai upaya untuk menghindari ancaman yang ada di laut yang bekerjasama dengan BASARNAS dan Tim Bantuan Medis Janar Duta Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia dan menjalankan program kerja dari Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan periode 2017/2018. World Ocean Day 2017 HIMASILA FKP Unud berlangsung pada hari Sabtu, 3 Juni 2017 yang terbagi menjadi 2 sesi yaitu pemberian materi dan simulasi di pantai. Dihadiri oleh Bapak Ketua Lurah Kelurahan Serangan, dosen Program Studi Ilmu Kelautan Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana, peserta sebanyak 31 orang yang merupakan mahasiswa/i aktif Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana, siswa/i SMA/SMK/sederajat diwilayah Denpasar dan Komunitas Alam.
World Ocean Day 2017 diawali dengan registrasi peserta pada pukul 08.00-09.00 Wita bertempat di Kantor Kelurahan Serangan, kemudian dilanjutkan acara pembukaan, yang dibuka secara langsung oleh Bapak I Nyoman Giri Putra, S.Pd. M.Si selaku dosen Program Studi Ilmu Kelautan Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana. Pukul 10.00-12.30 Wita dipandu oleh moderator Ida Bagus Agung Parahita Adiguna, pemberian materi Water Rescue oleh pembicara BASARNAS dan sesi diskusi selama 150 menit. Dilanjutkan dengan pemberian plakat kepada pembicara BASARNAS dan sertifikat kepada moderator. Pukul 12.55-13.55 Wita dipandu oleh moderator Shella Ayu Ardiana pemberian materi First Aid oleh pembicara Tim Bantuan Medis Janar duta Fakultas Kedokteran Universitas Udayana dan sesi diskusi selama 60 menit, serta pemberian plakat kepada pembicara dan sertifikat kepada moderator.
Setelah pemberian materi usai peserta diberi kesempat untuk menganti pakaian karena simulasi akan dilaksanakan di Pantai Serangan. Pukul 14.50-15.50 Wita dilaksanakan simulasi First Aid oleh pembicara Tim Bantuan Medis Janar duta Fakultas Kedokteran Universitas Udayana bertempat di Pantai Serangan, kemudian dilanjutkan dengan beach cleanup. Pukul 17.10 Wita acara penutupan World Ocean Day 2017 dan foto bersama yang dilaksanakan kembali di Kantor Kelurahan Serangan.
UDAYANA UNIVERSITY