Program Studi Ilmu Kelautan Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana melakukan kunjungan Pembelajaran ke Balai Pengendalian Perubahan Iklim dan Kebakaran Hutan dan Lahan (BPPIKHL)

Hari Selasa tanggal 22 februari 2022 telah dilaksanakannya kunjungan kerja mengunjungi kesalah satu tempat yang berkaitan dengan salah satu mata kuliah yakni Meteorologi Laut. Disini mengajak mahasiswa dan mahasiswi semester 2 yang berjumlah 51 orang. Kali ini diberikan kesempatan mengunjungi BPPIKHL (Balai Pengendalian Perubahan Iklim dan Kebakaran Hutan dan Lahan) yang berlokasi di jalan raya Suwun,Denpasar. Pada kesempatan kali ini mahasiswa/mahasiswi dibagi menjadi 2 sesi yaitu sesi 1 dan sesi 2.

Pada sesi pertama mahasiswa/i ditemani oleh Bapak Made Suartana yang memberikan materi mengenai “Perubahan Iklim dan Konservasi Mangrove”. Pada sesi pertama ini mahasiswa/i di damping dosen bernama Bapak Aan atau sering disapa Mas Aan. Dalam sesi ini belajar mengenai apa itu mangrove,struktur mangrove, macam – macam mangrove. Setelah diberikan materi,kami diberi kesempatan ke ruangan biorama mangrove yang disana berisikan manfaat mangrove, bentuk pohon mangrove, bagian – bagian mangrove, produk dari mangrove, ekosistem yang berada di mangrove.

Setelah sesi satu selesai dilanjutkan dengan sesi yang kedua yang di damping oleh Bapak Nara dan yang memberikan materi oleh Bapak I Nyoman Sarwa dengan tema yang sama seperti sesi satu, mahasiswa/i sesi kedua ini diajak keliling dan dijelaskan bagaimana mangrove di ruangan biorama. Para mahasiswa/i tampak mengabadikan momen di tempat biorama mangrove ini. Setelah rangkaian acara selesai para mahasiswa/i berfoto Bersama dengan rekan – rekan BPPIKHL (Balai Pengendalian Perubahan Iklim dan Kebakaran Hutan dan Lahan) Bersama Bapak Abd. Rahman As-syakur, S.P., M.Si., Ph.D dan Bapak Ida Bagus Mandhara Brasika,S.Si.,M.Sc.